Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Gencarkan Patroli Malam, Warga Apresiasi Langkah Cepat Polisi

|

DITAYANG:

Belawan,Tubinnews.com | Dalam upaya menekan angka kejahatan jalanan, Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan semakin aktif melakukan patroli malam di kawasan rawan kriminalitas.

 

 

Pada Jumat (7/2) malam hingga Sabtu (8/2) subuh, tim ini menggelar patroli dan pemeriksaan terhadap sejumlah pemuda yang masih berkeliaran di Jalan KL. Yos Sudarso.

 

 

 

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP., melalui Kabag Ops AKP Pittor Gultom, SH., menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk mencegah berbagai aksi kejahatan, seperti begal, curanmor, tawuran, geng motor, serta peredaran narkoba.

BACA JUGA  Polda Aceh Tahan Mantan Pimpinan Bagian Kredit Bank Mandiri KCP Bener Meriah

 

 

 

“Tim Macan diberi kewenangan untuk menghentikan, menggeledah, hingga melakukan tindakan tegas dan terukur terhadap pelaku kriminalitas jalanan,” ujar AKP Pittor Gultom.

 

 

 

Meski dalam pemeriksaan tersebut tidak ditemukan barang-barang mencurigakan, para pemuda yang terjaring dihimbau untuk segera pulang guna menghindari potensi menjadi korban atau pelaku kejahatan.

 

 

 

Patroli ini mendapat respons positif dari masyarakat. Seorang warga, Rizal (42), mengaku merasa lebih aman dengan kehadiran polisi yang lebih aktif di jalanan.

BACA JUGA  Mahfud MD Komitmen akan Perpanjang dana Otsus Aceh

 

 

 

“Dulu sering ada begal, sekarang jarang terdengar. Kami berharap patroli ini terus dilakukan supaya lingkungan semakin aman,” ujarnya.

 

 

 

Pihak kepolisian juga mengajak masyarakat untuk ikut serta menjaga keamanan dengan segera melaporkan aktivitas mencurigakan. Dengan sinergi antara polisi dan warga, diharapkan angka kriminalitas di Belawan dapat terus ditekan.(Red)

 

 

Terbaru

popular