Sebanyak 6 Etnis Rohingya Mendarat di Aceh Barat, Puluhan Masih Terombang Ambing di Laut

|

DITAYANG:

Meulaboh, Tubinnews – Sebanyak enam orang etnis Rohingya berhasil mendarat di pesisir pantai Kecamatan Samatiga, Aceh Barat, pada Rabu (20/3/2024).

Diketahui, para Rohingya tersebut diselamatkan oleh para nelayan setempat dan kini telah diamankan sementara di Kantor Camat Samatiga.

“Ada informasi dari warga bahwa sekelompok pengungsi Rohingya mendarat di Perairan Kuala Bubon, Kecamatan Samatiga, sekitar pukul 12:00 WIB. Saat ini, keenam orang tersebut telah ditempatkan sementara di Kantor Camat Samatiga,” kata Kabid Informasi Tagana Aceh Barat, Ferry Kurniawan.

BACA JUGA  Tingkatkan Iman dan Taqwa, Polda Aceh Gelar Nuzulul Qur'an di Masjid Babuttaqwa

Ferry menjelaskan, dari keenam para Rohingya tersebut, empat berjenis kelamin perempuan dan dua laki-laki.

“Mereka berada 12 mil dari garis pantai dan diselamatkan oleh nelayan. Kronologi lengkapnya masih belum dapat kami rincikan. Saat ini, ada empat wanita dan dua pria yang berhasil mencapai daratan, namun masih terdapat puluhan lainnya yang terombang-ambing di lautan,” tambah Ferry.

Sementara itu, Camat Samatiga, M. Asmiruddin Alnur juga membenarkan adanya kehadiran pengungsi Rohingya tersebut. Pihaknya sedang berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, termasuk pemerintah setempat, Polres, maupaun Dandim untuk menangani situasi ini dengan sebaik-baiknya.

BACA JUGA  Roadshow Bus KPK RI Lakukan Sosialisasi Budaya Anti Korupsi di Aceh

” Kami sedang berkoordinasi dengan UNHCR dan Basarnas untuk mendapatkan bantuan dan fasilitas yang dibutuhkan,” ujar Asmirudin.

“Saat ini, kami sedang melakukan koordinasi dengan pihak Basarnas. Hasil dari koordinasi tersebut, mereka akan mengirimkan kapal dari Banda Aceh, namun masih menunggu keputusan izin dari pusat. Informasi sementara ada lebih dari 150 pengungsi Rohingya masih terombang-ambing di laut,” lanjutnya.