Deli Serdang, Tubinnews.com | Kontingen Riau berhasil amankan tiket semifinal mendampingi DKI Jakarta dari Grup B nomor beregu putra Squash PON XXI/2024 usai mengalahkan Kalimantan Utara (Kaltara) 3-0, yang digelar di Gedung Arena Squash Dispora Sumut, Deli Serdang Minggu (15/9/2024) sore.
Berstatus runner-up, Riau akan menghadapi favorit juara Jawa Barat pada babak semifinal, sementara Jateng akan berhadapan dengan DKI Jakarta. Pertandingan semifinal akan digelar Senin (16/9/2024) di Gedung Arena Squash Dispora Sumut.
Pada pertandingan penyisihan grup ini, Riau menurunkan tunggal pertamanya, Juan Cakra Wangsa mengalahkan tunggal Kaltara, Rafa Dwiharto dengan mudah 3-0 (11-2, 11-2, 11-1).
Hal yang sama di game kedua, tunggal kedua Riau tidak juga mendapatkan perlawanan berarti usai menang mudah dengan tiga set langsung atas Al Giffari Fajar (11-2, 11-3, 11-1).
Game ketiga yang sebenarnya tidak lagi menentukan juga direbut tunggal putra ketiga Riau, Rahmad Diyanto yang secara santai dan mudah mengalahkan Dhika Mandala Putra (11-6, 11-4, 11-1) hingga menyudahi perlawanan Kaltara 3-0.
Seusai pertandingan, pelatih Riau Afriyanto sudah memprediksi bakal mendampingi DKI Jakarta dari Grup B.
“Sudah diprediksi kalau DKI Jakarta akan memimpin di grup ini, sebab tiga pemain mereka itu masuk rangking delapan besar nasional,” jelasnya.
Intinya saat ini, tambahnya lagi, adalah fokus pada partai semifinal melawan Jawa Barat sebagai juara Grup A.
“Semoga besok kami fokus di semifinal. Kalau peluangnya itu masih 50-50,” sebut Afriyanto yakin.
Sementara, pelatih Kaltara, Khairul mengakui kualitas Riau karena selain sudah berpelaman dan pernah menjadi tuan ruman PON.
“Kita akui Riau lebih bagus, masih di atas kita,” katanya.
Diakuinya juga Riau dari sisi sarana dan prasarana juga unggul jauh dibandingkan dengan Kaltara.
“Kita tempat latihan saja belum ada yang sebagus Riau, apalagi mereka kan pernah menggelar PON di 2012 lalu makanya pemain mereka sudah berpengalaman,” tandasnya.
Penulis : Junaedi