Sergei,Tubinnews.com – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, Polsek Teluk Mengkudu Polres Serdang Bedagai (Sergai) menggelar bakti sosial dengan mendatangi langsung rumah-rumah kaum dhuafa di Desa Sentang, Kecamatan Teluk Mengkudu, Pada Jumat (07/03/2025).
Dipimpin oleh Kapolsek Teluk Mengkudu AKP Desman Manalu, SH, kegiatan ini melibatkan Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Teluk Mengkudu beserta para personel dan Bhayangkari lainnya. Mereka menyambangi delapan warga yang tengah berjuang melawan berbagai penyakit, di antaranya stroke, lumpuh, dan tumor.
“Ini adalah bentuk kepedulian kami kepada masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan uluran tangan. Di bulan penuh berkah ini, kami ingin mempererat rasa kekeluargaan dan memberikan semangat bagi mereka yang sedang sakit,” ujar AKP Desman Manalu.
Beberapa warga yang menerima bantuan di antaranya:
1.Pairan (70 tahun) – Mengidap kaki bengkak
2.Abdul Wahab (70 tahun) – Mengidap kaki bengkak
3.Syahrun (70 tahun) – Stroke, terbaring di rumah
4.Syahranik (60 tahun) – Stroke, terbaring di rumah
5.Sinem (80 tahun) – Kolesterol tinggi
6.Rosnaini Jambak (45 tahun) – Sakit, terbaring di tempat tidur
7.Rosnaini (45 tahun) – Mengidap tumor
8.Yahya (45 tahun) – Lumpuh akibat patah tulang belakang
Perangkat Desa Sentang mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian Polsek Teluk Mengkudu terhadap masyarakat kurang mampu. “Banyak warga yang sudah lanjut usia dan tidak lagi bisa mencari nafkah. Bantuan ini sangat berarti bagi mereka,” ujar salah satu perwakilan desa.
Senada dengan itu, warga yang menerima bantuan juga mengungkapkan rasa syukur mereka. “Terima kasih kepada Bapak Polisi yang telah peduli kepada kami. Semoga segala kebaikan ini menjadi amal jariyah dan dibalas oleh Tuhan Yang Maha Esa,” ujar salah satu penerima manfaat.
Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, kegiatan ini juga bertujuan menciptakan solidaritas di tengah masyarakat serta menjaga situasi yang aman dan kondusif di Kecamatan Teluk Mengkudu.
Kegiatan berlangsung hingga pukul 11.03 WIB dengan lancar dan penuh kehangatan. Dengan adanya program seperti ini, diharapkan semakin banyak pihak yang tergerak untuk berbagi dan membantu sesama, terutama di bulan suci Ramadhan.
Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus berlanjut, menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk saling berbagi dan mempererat tali persaudaraan.(Red)