Polda Aceh Raih Penghargaan Ar-Raniry Award

|

DITAYANG:

Banda Aceh, Tubinnews – Polda Aceh menerima penghargaan bergengsi Ar-Raniry Award dari Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh pada Kamis, 31 Oktober 2024. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Rektor UIN Ar-Raniry, Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.Ag., kepada perwakilan Polda Aceh, yaitu Kasubbid PID Bidhumas Polda Aceh, AKBP Muhammad Yusuf, S.I.Kom., yang hadir untuk mewakili Kapolda Aceh.

Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol. Joko Krisdiyanto, S.I.K., menyampaikan bahwa pemberian Ar-Raniry Award ini merupakan bentuk apresiasi UIN Ar-Raniry atas kontribusi dan peran aktif Polda Aceh dalam mendukung perkembangan dan kemajuan institusi pendidikan tinggi tersebut.

BACA JUGA  Kapolri Isi Materi Pemberantasan Korupsi di Retreat Kabinet Merah Putih

Penghargaan ini diberikan dalam rangkaian kegiatan Rapat Senat Terbuka yang digelar untuk memperingati Milad ke-61 UIN Ar-Raniry sekaligus perayaan Khanduri Maulid, yang berlangsung di Auditorium Prof. Ali Hasjmy, kampus UIN Ar-Raniry, Banda Aceh.

“Penghargaan Ar-Raniry Award yang diterima Polda Aceh adalah penghormatan atas sinergi yang terjalin antara Polda Aceh dan UIN Ar-Raniry, serta peran Polda Aceh dalam mendukung program-program pembangunan dan pengembangan pendidikan di lingkungan kampus. Ini adalah sebuah pencapaian yang menggambarkan komitmen kami untuk terus berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang aman, kondusif, dan mendukung pendidikan di wilayah Aceh,” tambahnya.

BACA JUGA  Pj Bupati Aceh Besar Buka Turnamen Sepak Bola PS AMLA CUP 2024

Acara penyerahan penghargaan ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting lainnya, termasuk Pj. Gubernur Aceh, jajaran Rektor, serta civitas akademika UIN Ar-Raniry, dan para pejabat undangan.

“Kegiatan ini menandai komitmen bersama untuk membangun Aceh yang lebih baik melalui sinergi antara institusi pendidikan dan kepolisian,” tutup Joko.

spot_img
spot_img
spot_img