Belawan,Tubinnews.com – Dalam semangat kepedulian di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP, bersama Bhayangkari dan jajaran kepolisian menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil dan paket sembako kepada masyarakat Kampung Nelayan Sebrang, Belawan.
Kegiatan yang berlangsung pada Senin sore ini turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Pelabuhan Belawan dan Bhayangkari, dengan membawa 50 paket sembako serta 200 bungkus takjil. Bantuan ini diberikan langsung kepada masyarakat setempat yang harus ditempuh dengan perahu, menunjukkan komitmen Polri dalam menjangkau warga yang membutuhkan.
Menurut Kapolres Pelabuhan Belawan, aksi ini merupakan bentuk kepedulian serta upaya Polri untuk lebih dekat dengan masyarakat.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memastikan bahwa kehadiran Polri dapat dirasakan langsung oleh warga, terutama di bulan suci ini,” ujar AKBP Janton Silaban pada senin 10 maret 2025.
Selain membagikan bantuan, jajaran kepolisian juga memanfaatkan momen ini untuk berinteraksi dengan masyarakat sekaligus memantau situasi kamtibmas di daerah pesisir tersebut. Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 18.15 WIB ini berjalan dengan aman dan kondusif.
Masyarakat Kampung Nelayan Sebrang pun menyambut baik inisiatif ini. “Kami sangat bersyukur atas bantuan ini, semoga menjadi berkah bagi kita semua,” ujar salah seorang warga.
Kegiatan sosial ini menjadi bukti nyata bahwa Polri tidak hanya hadir sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan di bulan penuh berkah ini.(Red)