Deli Serdang,Tubinnews.com | Seorang pasien bernama Oca Rangkuti, warga Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, mengamuk di Rumah Sakit Mitra Medika Tembung pada Minggu (2/2/2025). Oca merasa ditelantarkan oleh pihak rumah sakit setelah seharian berada di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) tanpa mendapatkan pemeriksaan dari dokter.
Menurut pengakuan Oca, sejak pagi hingga malam dirinya hanya disuruh tidur di lantai 4 tanpa ada tindakan medis yang jelas. “Entah dianggap apa pasien, disuruhnya tidur tidur saja seharian tanpa diperiksa. Dikiranya kami seperti di hotel mau tiduran di rumah sakit ini. Kita mau berobat, kalau tidur di rumah pun bisa tidur,” ujar Oca dengan nada kesal.
Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap pelayanan tenaga medis di rumah sakit tersebut. “Dokter tak nampak batang hidungnya, perawat juga tak ada tanggung jawabnya. Disuruhnya orang sabar saja, dibuatnya impus, habis itu ditinggalnya. Mentang-mentang pakai BPJS, kami diperlakukan seperti binatang,” ucapnya penuh emosi.
Kemarahan Oca yang memuncak membuat para perawat dan petugas keamanan rumah sakit kewalahan menenangkannya. Insiden ini pun memicu perbincangan di kalangan masyarakat, yang banyak memberikan komentar negatif terhadap pelayanan di RS Mitra Medika Tembung.
Sejumlah warga menuntut adanya tindakan tegas terhadap rumah sakit yang diduga menelantarkan pasiennya.
Hingga kini Dinas Kesehatan Sumatra Utara hingga Kabupaten Deli Serdang belum juga memberikan keterangan terkait buruknya pelayanan rumah sakit mitra medika.
Kasus ini kembali menyoroti buruknya pelayanan kesehatan di beberapa rumah sakit, terutama bagi pasien pengguna BPJS. Masyarakat berharap ada evaluasi dan tindakan tegas agar kejadian serupa tidak terulang di masa depan.(Red)