Medan Darurat Banjir, Warga Pertanyakan Kinerja SDABMBK Kota Medan?

|

DITAYANG:

Medan,Tubinnews.com | Banjir yang melanda hampir seluruh wilayah Kota Medan saat hujan turun menimbulkan keresahan di kalangan warga. Meski berbagai proyek pembangunan drainase telah dilakukan oleh Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan, manfaatnya belum dirasakan secara signifikan.

Sejumlah titik rawan banjir, seperti di Simpang Kantor Pekan Labuhan, KIM 3 Mabar, Sepangjang Marelan dan lainnya kembali terendam air pada Senin pagi. Warga yang terdampak mempertanyakan efektivitas pembangunan drainase yang selama ini digalakkan oleh pemerintah kota.

BACA JUGA  Forkopimda Banda Aceh Pantau Pos Pengamanan Nataru 2024

Salah satu warganet dengan akun fil.ardiansyah menuliskan komentar di media sosial, “Medan darurat banjir. Lalu, apa tindakan selanjutnya? Ini buat para pemimpin Kota Medan yang kami hormati.” Komentar tersebut mendapat banyak tanggapan dari warga lain yang turut mengeluhkan situasi serupa.

Warga berharap pemerintah segera mengambil langkah konkret untuk mengatasi permasalahan banjir yang terus berulang setiap kali hujan deras mengguyur.

“Percuma drainase dibangun jembatan layang dibangun tapi untuk siapa? kalau akhirnya air tetap meluap ke jalan memperburuk citra kota medan,” ujar Rudi, salah satu pengguna jalan.

BACA JUGA  Polda Aceh Raih Penghargaan Ar-Raniry Award

Hingga saat ini, belum ada tanggapan resmi dari pihak terkait mengenai langkah penanganan lebih lanjut terhadap banjir di Kota Medan.

Warga berharap ada perbaikan infrastruktur yang lebih efektif serta perhatian serius dari pemerintah untuk mengatasi kondisi darurat ini.

Terbaru

popular