Lapor PAK Prabowo Skandal Pupuk Subsidi di Sumut: Petani Merugi, Pihak Terkait Bungkam

|

DITAYANG:

Deli Serdang,Tubinnews.com | Pernyataan Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan (Zulhas), yang menyoroti potensi Sumatera Utara dalam sektor pertanian, perkebunan, dan perikanan di rumah dinas Gubernur Sumut pada Selasa (21/1/2025), justru berbanding terbalik dengan realitas di lapangan.

Ratusan petani di Deli Serdang mengeluhkan sulitnya mendapatkan pupuk, dugaan pemalsuan surat, hingga praktik pungutan liar oleh distributor pupuk.

Sejumlah petani di Kecamatan Beringin dan Pantai Labu mengungkapkan bahwa mereka menjadi korban dugaan surat palsu yang mencatut nama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Dalam surat tersebut, mereka diminta membayar klaim audit sebesar Rp157 juta.

BACA JUGA  Team Macan Polres Pelabuhan Belawan Terkam Remaja Bersenjata Tajam dan Enam Pelaku Pungli

Diduga, tanda tangan mereka telah dipalsukan lengkap dengan materai untuk keuntungan pihak tertentu.

Lebih parahnya, distributor pupuk CV Yolan diduga menjual pupuk bersubsidi di atas Harga Eceran Tertinggi (HET). Para petani dipaksa membayar tambahan Rp3.000 per sak pupuk tanpa alasan yang jelas, membuat mereka semakin terbebani.

Ketika dikonfirmasi, pihak CV Yolan justru menghindar dan bahkan memblokir nomor wartawan. Tak hanya itu, Direktur Pupuk Indonesia untuk wilayah Sumatera Bagian Utara (Sumbagut), Reza, juga terkesan mengulur-ulur waktu untuk memberikan klarifikasi, Selasa 4 Februari 2025.

BACA JUGA  Polrestabes Medan Dirikan Posko Kesehatan Bencana Banjir Kota Medan

“Kami merasa sangat dirugikan. Harusnya pupuk subsidi memudahkan kami, bukan malah jadi ajang mencari keuntungan bagi oknum-oknum tertentu,” ujar salah Pulman Manurung.

Hingga berita ini diterbitkan, PT Pupuk Indonesia dan distributor terkait masih bungkam. Para petani berencana melaporkan dugaan kecurangan ini ke aparat penegak hukum, berharap ada tindakan tegas untuk menghentikan praktik mafia pupuk yang merugikan mereka.

Kasus ini semakin memperpanjang daftar permasalahan distribusi pupuk subsidi di Indonesia. Diharapkan, pihak berwenang segera bertindak agar pupuk subsidi benar-benar sampai ke tangan petani yang berhak, bukan dimanfaatkan oleh segelintir pihak demi keuntungan pribadi.(Red)

BACA JUGA  Jelang Aquabike World Championship 2024 di Danau Toba, Pemprov Sumut Matangkan Persiapan Teknis dengan Pemkab Penyelenggara

Terbaru

popular