Kantor Dinas Pendidikan Sumatera Utara Hangus Terbakar, Warga Panik

|

DITAYANG:

Medan, Tubinnews.com | Kebakaran hebat melanda Kantor Dinas Pendidikan Sumatera Utara yang berlokasi di Jl. Teuku Cik Ditiro No.1-D, Madras Hulu, Kec. Medan Polonia, Kota Medan pada Rabu (26/2) siang.

Si jago merah melalap hampir seluruh bagian gedung, menyebabkan kepanikan di antara pegawai dan warga sekitar.

Menurut saksi mata, api mulai terlihat sekitar pukul 12. 30 WIB, dengan asap hitam tebal membumbung tinggi hingga terlihat dari kejauhan.

Warga yang berada di sekitar lokasi bergegas berupaya membantu dan menghubungi petugas pemadam kebakaran.

BACA JUGA  Mendikdasmen Bantah Kebijakan Libur Ramadan, Begini Kata Abdul Mu'ti!

“Saya sedang melintas di depan kantor, tiba-tiba terdengar suara ledakan kecil, lalu terlihat api mulai membesar dari lantai atas,” ujar Rahmat, salah seorang warga yang berada di lokasi kejadian.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan resmi terkait penyebab kebakaran dan apakah ada korban jiwa atau luka-luka. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan guna memastikan sumber api yang diduga berasal dari korsleting listrik.

Kebakaran ini menjadi perhatian warga, mengingat Kantor Dinas Pendidikan Sumatera Utara adalah pusat pelayanan pendidikan di wilayah tersebut. Banyak yang berharap kejadian ini tidak mengganggu proses administrasi pendidikan di Sumut.(Red).

BACA JUGA  Angkot Ugal-Ugalan Tabrak Pick-Up di Kota Medan, Penumpang Luka-Luka

Terbaru

popular