Kampanye Akbar Paslon 02 di Aceh, batal Dihadiri Prabowo-Gibran

|

DITAYANG:

Banda Aceh, Tubinnews – Kampanye akbar Pasangan calon presiden (Capres)-Calon wakil presiden (Cawapres) nomor Urut 02 di Aceh batal dihadiri Prabowo-Gibran.

Sebelum nya dijadwalkan kampanye tersebut dihadiri langsung oleh pasangan Prabowo – Gibran di pelataran parkir Stadion H Dimurthala Lampineung, Banda Aceh, Sabtu (3/2/2024).

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra Aceh, Safaruddin, menjelaskan bahwa kegiatan yang seharusnya dihadiri oleh Prabowo dan Gibran akan digantikan oleh sejumlah anak muda milenial yang akan melakukan deklarasi.

BACA JUGA  Kesalahpahaman Personel Polri dan ASN di Aceh Tenggara, Kapolres: Sedang Didalami

“Sesuai jadwal yang diberikan oleh KPU RI bahwa tidak menggunakan pasangan calon dalam kegiatan kampanye,” ungkap Safaruddin kepada wartawan.

Meski pasangan Prabowo-Gibran tidak dapat hadir, Safaruddin memastikan bahwa jadwal kampanye akan diatur kembali, dan salah satunya akan dihadirkan di Aceh. Namun, lokasinya mungkin bukan di Kota Banda Aceh.

“Tentu saja, kami akan mengatur ulang jadwal Prabowo-Gibran, dan insya Allah, salah satunya akan berkampanye di Aceh,” tambahnya.

Safaruddin juga membantah kabar mengenai Cawapres nomor urut 02 transit di Bandara Kualanamu, Medan, dengan tegas menyatakan bahwa itu hanyalah rombongan Bappilu partai Gerindra pusat yang sedang mengirimkan logistik kegiatan.

BACA JUGA  Pj Bupati Aceh Besar Buka KEMSAMA Pramuka Penggalang dan Penegak Tahun 2024

Pada hari yang sama, rombongan Bappilu Gerindra singgah di Aceh dan melanjutkan perjalanan ke Riau serta seluruh Indonesia, mengantarkan dukungan kegiatan Partai Gerindra.

Di sisi lain, Safaruddin mengapresiasi dukungan dan deklarasi yang diberikan oleh kaum milenial Aceh. Dukungan ini dianggap memudahkan partai sebagai pengusung Prabowo-Gibran, terutama dari Partai Gerindra.

“Tentunya kita bersyukur atas kontribusi anak-anak milenial yang bergerak untuk Prabowo-Gibran di Aceh,” tutup Safaruddin.