Inisiasi Pemilu Damai, Humas Polri dan SMSI Perkuat Kolaborasi

|

DITAYANG:

Jakarta — Irjen Sandi Nugroho, Kadiv Humas Polri, menerima kunjungan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) pada Rabu, 25 Oktober 2023.

Pertemuan tersebut bertujuan untuk memperkuat hubungan antara Polri dan media dalam rangka meningkatkan upaya menciptakan situasi kondusif.

Sandi mengungkapkan pentingnya peran media massa, terutama dalam konteks tahun politik saat ini. Kolaborasi yang kuat diharapkan dapat mendukung terciptanya pemilu yang aman dan damai.

“Dalam situasi pemilu yang penting, persatuan dan kesatuan harus selalu dijaga,” ujarnya.

BACA JUGA  Dayah Al Islah Al Aziziyah Deklarasikan Pemilu 2024 Aman dan Damai

H. M. Nasir, perwakilan dari SMSI, menegaskan pentingnya untuk terus mengedepankan pemberitaan yang positif dan menyuarakan demokrasi yang sejati terlebih dalam tahun politik ini.

“Kami mengajak agar pemberitaan tidak hanya fokus pada sensasi, tetapi juga mempertimbangkan kejujuran dan pemberitaan yang mempromosikan hal-hal positif,” ungkapnya.

Nasir juga menyoroti peran penting Polri dalam menjaga situasi yang kondusif. Sinergi antara media dan Polri dianggap esensial untuk menciptakan keselarasan dalam membangun Indonesia.

“Tujuan kita adalah memajukan Indonesia, dan meskipun belum sempurna, kami berharap semuanya dapat berjalan dengan baik,” tutupnya.
(Rindi/red)

BACA JUGA  Pendaftaran Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh berlangsung Aman