Aceh Besar – Abon Usman.MA calon legislatif (caleg) DPR Aceh dari dapil 1 Aceh dengan nomor urut 8 dari Partai Demokrat, melanjutkan kampanyenya di Gampong Punie,Kecamatan Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar,Selasa 30/01/2024 malam.
Kahadiran Abon Usman disambut seribuan pendukungnya,dalam orasinya kali ini, Abon Usman memaparkan Visi Misinya dihadapan masyarakat Kecamatan Darul Imarah, dirinya juga mengingatkan masyarakat agar tidak terkecoh dengan praktik politik uang yang sering terjadi dalam proses pemilihan.
Hal tersebut di ungkapkan dalam orasi politiknya Abon Usman menekankan pentingnya memilih calon berdasarkan visi, misi, dan integritas, bukan berdasarkan janji-janji palsu atau politik uang. Ia mengingatkan masyarakat bahwa politik uang hanya akan memberikan manfaat sesaat, namun tidak akan membawa perubahan yang nyata dalam pembangunan daerah.
Abon Usman juga menyoroti dampak negatif dari politik uang, Ia mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam memerangi politik uang dengan memilih calon berdasarkan kualitas dan kompetensi.
Abon Usman mengingatkan masyarakat tentang bahaya politik uang dan pentingnya memilih calon berdasarkan kualitas. Abon Usman berharap pesan ini dapat sampai kepada seluruh masyarakat di dapil 1 Aceh.
Abon Usman berharap dapat membangun kesadaran politik yang lebih baik di masyarakat.abon juga menambahkan politik itu bukan tempat adu domba,politik bukan tempat hasut menghasut.politik itu penting dan politik itu bukan untuk main-main,ditangan masyarakat adalah penentu masa depan Aceh yang lebih baik.
Abon berjanji jika dirinya diberikan amanah menjadi wakil rakyat DPR Aceh akan memperjuangkan kepentingan masyarakat.