Terima Cinderamata dari LO, Plt Sekda Apresiasi Pendampingan Disdik Kalteng

|

DITAYANG:

Palangka Raya – Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Aceh Muhammad Diwarsyah, bersama Istri Sukmawati yang juga menjabat Plt Ketua Dharma Wanita Persatuan Aceh, bertukar Cinderamata dengan Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah Safruddin, di La’Sarai Cafe and Resto, Sabtu (9/11/2024) malam.

Pada pertemuan tersebut, Plt Sekda mengapresiasi dukungan dan pendampingan yang telah diberikan jajaran Disdik Provinsi Kalimantan Tengah kepada Kafilah Aceh.

“Apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya kami sampaikan kepada jajaran Disdik Kalteng selaku LO, yang telah mendampingi dan memfasilitasi kami selama mengikuti MTQ Korpri VII,” ujar Diwarsyah.

BACA JUGA  Anies Baswedan Akan ke Aceh

Sebagaimana diketahui, Dinas Pendidikan Provinsi Palangka Raya, merupakan Liaison Officer yang selama ini mendampingi Kafilah Aceh di MTQ Korpri VII Nasional.

Kemarin (Jum’at, 8/11) Sekdisdik Provinsi Kalimantan Tengah juga berkunjung ke pemondokan Kafilah Aceh di SR Hotel.

Dalam kunjungan tersebut, Sekdisdik juga memberikan cinderamata kepada Kepala Dinas Syariat Islam Aceh Zahroel Fajri, selaku Ketua Kafilah Aceh dan seluruh anggota kafilah. Pada kesempatan tersebut, Kepala DSI mengundang Keluarga Besar Disdik Kalteng untuk berkunjung ke Aceh.

BACA JUGA  Pemko Banda Aceh dan Bank Aceh Syariah Teken Kerjasama Smart City

“Kami tunggu kedatangan bapak dan ibu semua ke Aceh. Banyak objek wisata yang bisa dikunjungi disana, ada pantai ada gunung, ikan lautnya juga segar-segar,” kata Zahroel berpromosi.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah mengaku sangat ingin berkunjung dan melihat langsung Aceh dj ujung barat Sumatera.

“Kami sangat ingin berkunjung ke Aceh Pak. Insya Allah, jika nanti ada kemudahan langkah, kami pasti akan berkunjung ke Aceh,” kata Safruddin.

BACA JUGA  Pj Gubernur Agus Fatoni Lantik Mahfullah Pratama Daulay, Tekankan Netralitas dan Profesional

“Pada kesempatan ini, kami juga memohon maaf jika selama mendampingi bapak dan ibu anggota Kafilah Aceh, ada yang kurang berkenan,” imbuh Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah itu.

Pada pertemuan tersebut, Zahroel Fajri turut didampingi Kepala Bidang Pelayanan Penunjang Korpri Badan Kepegawaian Aceh Muhadi, selaku Sekretaris Kafilah Aceh Muhadi, Pelatih Kafilah Aceh Prof Armiadi Musa serta para kafilah, pelatih dan official Kafilah Aceh lainnya.