Kapolda Aceh Apresiasi Upaya Ditlantas dan Jajaran dalam Meminimalisir Angka Laka Lantas

|

DITAYANG:

Banda Aceh — Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko menyampaikan apresiasi kepada Ditlantas dan jajaran dalam upaya meminimalisir laka lantas.

Hal tersebut disampaikan Achmad Kartiko saat memberikan arahan kepada para Kasat Lantas Polres Jajaran di Aula Pesat Gatra Ditlantas Polda Aceh, Selasa, 23 April 2024.

Achmad Kartiko juga mengingatkan kita semua agar jangan beranggapan korban laka lantas hanya sekadar angka, tetapi itu harus menjadi bahan evaluasi untuk mencari solusi menekan angka tersebut.

BACA JUGA  Kapendam IM Buka Acara Penataran Fotografi dan Videografi Tersebar Pendam IM TA. 2024

“Korban kecelakaan bukan hanya berbicara angka, tetapi bagaimana kita mengevaluasi menekan angka kecelakaan tersebut,” ujar alumni Akabri 1991 itu.

Dalam kesempatan itu, Achmad Kartiko juga menyampaikan tentang pentingnya berpikir kritis, analisis, dan evaluatif terhadap manajemen keselamatan berlalu lintas guna meng-eliminir kejadian laka lantas di wilkum Polda Aceh.

Di samping itu, ia juga mengajak masyarakat dan seluruh stakeholder untuk mendukung kepolisian, dalam hal ini Ditlantas Polda Aceh dan jajaran, dengan mematuhi rambu-rambu dan tertib dalam berlalu lintas.

BACA JUGA  Ditlantas Polda Aceh Pasang Papan Rambu Peringatan ETLE di Sejumlah _Traffic Light_