Makassar | TubinNews.com — Pesawat ATR 400 milik Indonesia Air Transport dilaporkan Hilang Kontak di Maros, Makassar pada Sabtu, 17 Januari 2026. Hingga saat ini, kondisi pesawat beserta seluruh penumpang dan awak masih belum diketahui.
Berdasarkan data awal, pesawat tersebut mengangkut 11 orang, terdiri dari delapan kru dan tiga penumpang.
Pesawat diketahui lepas landas dari Yogyakarta dengan tujuan Makassar sebelum akhirnya kehilangan komunikasi. Informasi hilang kontak diterima Basarnas Makassar dari General Manager AirNav Makassar, Kristanto.
Lokasi dugaan hilang kontak berada di wilayah perbatasan Kabupaten Maros dan Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan. Titik koordinat terakhir tercatat pada 04°57’08” Lintang Selatan dan 119°42’54” Bujur Timur.
Dalam operasi pencarian, Basarnas Makassar mengerahkan sejumlah sarana pendukung, di antaranya satu unit truk personel, rescue car, serta drone untuk pemantauan udara.
Basarnas menyatakan pencarian akan dilakukan dengan melibatkan berbagai unsur terkait. Koordinasi lintas instansi terus dilakukan hingga pesawat dan seluruh penumpang ditemukan.









![Para ulama Aceh berkumpul di halaman Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, untuk bersama-sama mendesak Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menetapkan status Darurat Bencana Nasional di Sumatera, Minggu (14/12/2025). [Foto: Dok MPU Aceh]](https://tubinnews.com/wp-content/uploads/2025/12/Gambar-WhatsApp-2025-12-14-pukul-21.28.43_b1a2a7e9-350x250.jpg)






