83 Personel Polresta Banda Aceh Naik Pangkat Setingkat Lebih Tinggi

|

DITAYANG:

Banda Aceh, Tubinnews – Kapolresta Banda Aceh Pimpin Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Anggota sebanyak 83 personel di halaman Mapolresta, Kamis (4/1/2024) pagi.

Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini pada jajaran Polresta Banda Aceh diantaranya Iptu ke AKP berjumlah lima orang, Ipda ke Iptu berjumlah 13 orang, Aipda ke Aiptu berjumlah 20 orang, Bripka ke Aipda berjumlah tiga orang, Brigadir ke Bripka berjumlah satu orang, Briptu ke Brigadir sebanyak 39 orang dan Bripda ke Briptu sebanyak dua orang. Dan salah satunya mendapatkan pangkat pengabdian dari AKP ke Kompol yang akan di upacarakan pada bulan April 2024 mendatang.

BACA JUGA  Pengurus MKKS SMA Aceh Besar dilantik

Dalam sambutannya, Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli mengatakan, pangkat itu sangat berhubungan dengan perilaku, etika, semakin tinggi pangkat kita, sangat berhubungan erat dengan akhlak.

“Kenaikan pangkat ini merupakan sebuah anugerah, sangat berhubungan dengan perilaku, etika, semakin tinggi pangkat kita, sangat berhubungan erat dengan alkhak,” ucap Fahmi.

KBP Fahmi mejelaskan bahwa, pangkat ini sangat berhubungan erat dengan kinerja, semakin tinggi pangkat seseorang, maka kinerjanya semakin bagus, dan kenaikan pangkat itu bukan semata – mata formalitas belaka, dan makna kenaikan pangkat itu sangat berhubungan erat dengan etika maupun kinerja, semakin tinggi pangkat seseorang maka alkhak seseorang semakin baik dan aklhak semakin bagus.

BACA JUGA  Jum'at Bersih Polsek Setia Bakti di Mesjid Baiturrahman, Desa Lhok Geulumpang

Kenaikan pangkat ini menjadi sebuah anugerah yang diterima dan dapat meningkatkan dedikasi, loyalitas, disiplin serta kinerja dan tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas ke depan, sambung Kapolresta.

“Ini merupakan suatu kebanggaan dan sebagai bentuk penghargaan dari pimpinan kepada personel, bahwa kenaikan pangkat juga bisa mempunyai konsekuensi yang harus dilaksanakan yaitu peningkatan kinerja, wawasan, kecakapan dan terutama tanggung jawab terhadap tugas kepolisian serta mampu menjadi suri tauladan bagi personel lainnya, ” tutur KBP Fahmi.

Oleh karena itu, lanjut Kapolresta, terus tingkatkan dan kembangkan kemampuan diri sesuai dengan tingkat kepangkatan serta jabatan yang diemban dengan terus mempertahankan citra Polri yang baik dalam melaksanakan tugas di masa yang akan datang.

BACA JUGA  Pemprov Sumut Raih Penghargaan Dari Kementerian Kesehatan RI di Hari HKN

“Dalam kesempatan ini juga turut saya sampaikan kepada personel di mana menjelang Pemilu tahun 2024 untuk selalu menjaga netralitas sebagai anggota Polri dengan menghindari diri dari kegiatan-kegiatan yang mengarah kepada keterlibatan langsung maupun tidak langsung terhadap peserta pemilu 2024,” jelasnya.

Sebagai anggota Polri, mari bersama-sama kita menjaga keamanan dan kondisi pelaksanaan Pemilu 2024 ini dengan berpedoman kepada peraturan dan ketentuan yang berlaku, pungkasnya.

Hadir dalam upacara laporan kenaikan pangkat, Wakapolresta Banda Aceh, para pejabat utama dan seluruh personel serta para bhayangkari.