Ratusan Mahasiswa Aceh Gelar Aksi Tolak Rohingya di Gedung DPRA

|

DITAYANG:

Banda Aceh, Tubinnews – Ratusan mahasiswa dari sejumlah universitas di Banda Aceh menggelar aksi tolak Rohingya di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Banda Aceh, Rabu (27/12/2023).

Para mahasiswa diketahui merupakan gabungan dari berbagai perguruan tinggi seperti Universitas Abulyatama, Universitas Bina Bangsa Getsempena, dan Universitas Muhammadiyah. Mereka memulai aksinya sekitar pukul 11.30 WIB dengan semangat yang tak terbendung.

Berdasarkan pengamatan Tubinnews.com, para aksi tampak bersatu dengan membawa spanduk bertuliskan “tolak Rohingya”. Diiringi dengan nyanyian lagu buruh tani, sebagai ekspresi keberatan mereka akan perlakuan terhadap warga Rohingya.

BACA JUGA  Komitmen Kapolri di Aksi May Day: Bentuk Timsus untuk Lindungi dan Kawal Hak Buruh

Aksi ini juga tak luput dari kegiatan membakar ban sebagai lambang semangat mereka dalam menyuarakan pendapat melalui demonstrasi tersebut.

Bahrul, salah seorang orator menegaskan, ituasi Indonesia saat ini masih menghadapi berbagai kesulitan, sehingga menurutnya tidaklah tepat untuk memberikan tempat kepada warga asing.

“Dalam momen ini, kita berdiri bersama untuk memperjuangkan aspirasi rakyat Aceh,” tegasnya.

Bahrul menyoroti saat ini DPRA tengah memberikan bantuan kepada warga Rohingya dengan alasan moral, sementara menurutnya moralitas dari masyarakat sendiri diabaikan.

BACA JUGA  Penyidik Polda Aceh Jemput Tersangka Kasus Korupsi Beasiswa dari Lapas Cipinang dan Tahan Seorang Korlap

“Janganlah kita hanya berbicara tentang moralitas semata, kita tidak boleh dipermainkan. Kami meminta DPRA untuk hadir bersama kita di sini dan merasakan langsung aspirasi yang kita perjuangkan,” tandasnya dengan penuh semangat.