DAIRI,TUBINNEWS.COM | Polres Dairi membagi – bagi makanan berbuka puasa kepada pada pengendara yang melintas di sepanjang Kantor Mapolres Dairi, Rabu (5/3/2025).
Kegiatan itu dipimpin langsung oleh Kapolres Dairi, AKBP Faisal Andri Pratomo, SH, SIK, M.M., M.Si dengan didampingi Kabag Ops Polres Dairi, Kompol Sahrial Sirait, Kabag Ren Polres Dairi, AKP Junaidi, Kasat Narkoba Polres Dairi, AKP Amrizal Hasibuan, dan beberapa pejabat utama lainnya.
AKBP Faisal Andri Pratomo mengatakan, kegiatan tersebut untuk menyemarakkan Bulan Suci Ramadhan 1446 H.
AKBP Faisal Andri Pratomo, SH, SIK, M.M., M.Si membagikan takjil berbuka puasa ke pengguna jalan disambut antusias warga. (Foyo,Ist)
Adapun takjil yang dibagikan kepada para pengendara khususnya beragama Muslim.
“Kegiatan pembagian takjil ini untuk membantu warga , khususnya para pengendara yang masih diperjalanan saat waktu berbuka, ” ujarnya.
Kapolres Dairi menyebut, pembagian takjil ini diharapkan menjadi berkah bagi kita semua, dimana masyarakat yang belum mempersiapkan untuk berbuka puasa, bisa segera berbuka puasa.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang belum sempat menyiapkan hidangan berbuka puasa. Semoga ini menjadi berkah bagi kita semua, ” katanya.
Dirinya berharap, kegiatan tersebut dapat menjadi ajang silaturahmi kepada masyarakat dan membawa keberkahan di bulan Suci Ramadhan ini.
“Kegiatan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat, ” tutup Kapolres.(Red)