Pemerintah Aceh Barat Launching Operasional PDAM Aceh Barat Bentuk Komitmen Pemerintah 

|

DITAYANG:

Aceh Barat // TubinNews.com // Pemerintah Kabupaten Aceh Barat terus berkomitmen dalam memberikan pelayanan air bersih yang baik kepada masyarakat melalui Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Meulaboh, Selasa (04/03/2025).

Usai melewati fase serius dan kritis Perumdam atau Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Meulaboh akhirnya mulai memasuki babak pemulihan dan beroperasi kembali dengan target pelayanan yang baik, yang prosesnya terus dipantau secara berkala.

Setelah dilakukan perbaikan teknis dalam beberapa minggu terakhir dan suplai air aktif kembali, kepala Dinas PUPR Aceh Barat, Dr. Ir. Kurdi, ST, MT, IPM Asean-Eng, menyebutkan, saat ini pemerintah telah menjadwalkan launching operasionalnya.

BACA JUGA  Pimpinan Ombudsman RI Jalin Silaturahmi dengan HKI, Bahas Kerukunan dan Pelayanan Publik

“Setelah melakukan beberapa tahapan penting proses pemulihan Perumdam / PDAM Tirta Meulaboh, selanjutnya kita telah menjadwalkan Launching Operasional, hal ini dilakukan sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” Kata Dr. Kurdi.

Dirinya menyebutkan, kegiatan launching akan dilakukan secara langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati kabupaten setempat.

“Launching Operasional Perumdam / PDAM Tirta Meulaboh rencana dilaksanakan pada Rabu 05 Maret 2025, pukul 14:00 Wib, yang dilakukan langsung oleh Bapak Bupati Tarmizi, S.P.,M.M, bersama Bapak Wakil Bupati Said Fadheil, S.H, di Lokasi Instalasi Pengolahan Air Minum atau WTP (Water Treatment Plant) Lapang, Kecamatan Johan Pahlawan,” Pungkasnya.

BACA JUGA  KAMMI Aceh Gelar Diskusi Publik: Arah Perekonomian Aceh di Tangan Gubernur Terpilih

Terbaru

popular

RocketplayRocketplay casinoCasibom GirişJojobet GirişCasibom Giriş GüncelCasibom Giriş AdresiCandySpinzDafabet AppJeetwinRedbet SverigeViggoslotsCrazyBuzzer casinoCasibomJettbetKmsauto DownloadKmspico ActivatorSweet BonanzaCrazy TimeCrazy Time AppPlinko AppSugar rush