Viral! Dari Kecil hingga Punya Anak Kecil, Warga Aek Nabara Belum Rasakan Pembangunan Jalan

|

DITAYANG:

Mandailing Natal, Tubinnews.com | Warga Desa Aek Nabara, Kecamatan Batang Natal, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, masih menunggu realisasi pembangunan jalan yang layak. Keluhan ini bukan hal baru, bahkan sudah dirasakan sejak mereka kecil hingga kini memiliki anak kecil.

 

“Kami butuh pembangunan jalan. Dari kecil sampai sekarang punya anak, kami belum merasakan jalan yang bagus,” ujar Rico, seorang warga setempat.

 

 

 

Akses jalan yang rusak menjadi tantangan berat, terutama bagi para petani yang kesulitan membawa hasil panen mereka ke pasar. Kondisi ini berpengaruh langsung pada perekonomian warga yang bergantung pada pertanian untuk memenuhi kebutuhan hidup.

BACA JUGA  Sulsel Puncaki Klasemen Sementara Triple Pria Gateball PON XXI

 

 

 

Masyarakat berharap pemerintah desa maupun kabupaten atau Provinsi segera turun tangan memperbaiki infrastruktur jalan di desa mereka. “Kami hanya ingin akses jalan yang bagus, agar hasil panen bisa diangkut dengan mudah dan kami bisa makan bersama keluarga dengan layak,” tambah Rico.

 

 

 

Keluhan ini viral di media sosial setelah beberapa warga membagikan kondisi jalan yang penuh lubang dan sulit dilalui, terutama saat hujan. Kini, harapan mereka adalah perhatian dan tindakan nyata dari pemerintah agar pembangunan jalan bukan sekadar janji.(Red)

BACA JUGA  Pemuda Desa Suka Makmur Desak Keterbukaan Pengelolaan Dana Desa dan Audit Khusus

 

 

Terbaru

popular