Muda Seudang Minta Pemda Aceh Barat Jadikan Sikundo Desa Wisata

|

DITAYANG:

Aceh Barat || TubinNews.com : DPW Muda Seudang Aceh Barat meminta pemerintah daerah setempat untuk fokus dan lebih memperhatikan Desa Sikundo sebagai desa wisata dan menyediakan tenaga ahli atau konsultan pariwisata untuk mengembangkan wisata di aceh barat.

Desa Sikundo yang berada di kecamatan Pante Ceureumen, Kabupaten Aceh Barat merupakan desa terpencil dimana desa tersebut memiliki bentang alam yang luas dan menyajikan keindahan alamnya mulai dari pegunungan hingga sungai yang menjadi daya tarik tersendiri, Desa Sikundo Sendiri merupakan desa wisata yang telah ditetapkan berdasarkan SK Bupati.

BACA JUGA  Pj Gubernur Agus Fatoni Terima Anugerah Sahabat Pers Award dari SPS Sumut

Dengan segala keindahan dan sajian pemandangan desa Sikundo sendiri diharap menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di aceh barat dimana aceh barat sendiri belum memiliki destinasi wisata unggulan, seperti tempat camping dan arum jeram.

Ketua DPW Muda Seudang Arif Munandar ZA, meminta Pemerintah setempat untuk dapat menjadikan Sikundo menjadi objek destinasi wisata unggulan fi aceh barat, dikarenakan banyaknya potensi wisata di desa sikundo seperti Arum Jeram, tempat camping, dan berbagai wahana lainnya.

BACA JUGA  Kapolres Aceh Barat Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 23 Personel Polri

” Kami Melihat Desa wisata harus betul betul di perhatikan dan difokuskan untuk dijadikan destinasi wisata unggulan di aceh barat, karena potensi wisata yang cukup besar” Ujar Arif.

Arig juga menambahkan untuk dalam pengembangan desa wisata sikudo sendiri oges menyarakan kepada pemerintah daerah untuk dapat membangun akses infrastruktur yang memadai terlebih dahulu serta menyediakan konsultan pariwisata untuk lebih mengembangkan dan mengeluarkan seluruh potensi wisata yang ada didesa sikundo tersebut.

Dikarenakan infrastruktur sendiri menjadi persoalan paling urgensi selain untuk pengembangan wisata juga sangat dibutuhkan masyarakat.

BACA JUGA  Polres Aceh Barat Panggil Saksi Dan Pemilik Lahan Terbakar

” Kami harap pemda dapat membangun infrastruktur yang memadai dikarenakan itu menjadi kebutuhan utama dalam pengembangan desa wisata serta kebutuhan masyarakat, karena jalan yang sangat buruk menjadi kendala utama, serta pemda harus menyediakan konsultan ahli pariwisata dalam pengembangan desa wisata sikundo” ungkap Arif.

Diakhir relese yang dikirimkan Arif berharap pemerintah daerah setempat untuk dapat segera merealisasikan hal tersebut dikarenakan itu juga bisa menjadi pemasukan daerah dan membantu masyarakat setempat.

Terbaru

popular